Rabu, 24 November 2021

Gubernur Hadir Edotel Siap Beroperasi

Bapak Gubernur bersama Guru 

Slogan "Gubernur Hadir Edotel Siap Beroperasi" akhirnya bisa terpasang di SMK Negeri 3 Pangkalpinang, Rabu 24 November 2021. Kedatangan Gubernur pagi ini disambut dengan meriah oleh seluruh warga sekolah. Mimpi SMKN 3 Pangkalpinang yang selama ini sering terawang-awang akhirnya menemui takdir.

Setelah sampai di SMK Negeri 3, Bapak Gubernur langsung melangkahkan kakinya dengan menyapa dan berkomunikasi dan berinteraksi dengan siswa yang kebetulan menjadi pagar betis di sepanjang jalan menuju Edotel. Karena keramahan dan keakraban beliau, siswa dengan santai dan sedikit malu mampu menjawab pertanyaan yang diajukan.

Setelah berinteraksi dengan beberapa siswa, sampailah beliau di area  kantor ticketing dan display room of fashion, di sanalah interaksi dan komunikasi bapak Gubernur dengan kepala program dan guru  terjadi. Ada beberapa pertanyaan yang diajukan terkait pengetahuan yang didapatkan oleh siswa. Alhamdulillah, Kepala Program perhotelan bisa menjelaskan secara detail. Setelah berinteraksi dengan guru, Bapak Gubernur langsung melanjutkan perjalanan menuju ruang kepala sekolah. 

Di ruang tersebut, Kepala Sekolah mempresentasikan  sebuah alat komunikasi baru yang bisa memantau semua aktivitas yang terjadi di dalam kelas baik selama proses pembelajaran berlangsung maupun tidak. Kepala sekolah bukan hanya sekedar memantau tapi juga langsung mengambil alih ruang kelas ketika guru berhalangan datang, tujuannya bukan untuk mengganti atau menghukum guru yang bersangkutan tapi untuk mendisiplinkan dan menenangkan siswa agar tetap fokus mengerjakan tugas yang diberikan. Alat tersebut dinamakan switch board PABX yaitu Private Automatic Branch Exchange.

Selanjutnya, Bapak Gubernur diarahkan  menuju ruang praktek boga, kebetulan hampir tiap hari ada kelas yang belajar praktek memasak. Tentu saja kehadiran beliau menjadi momentum yang tak terlupakan oleh warga SMKN 3 terutama siswa-siswi yang berkesempatan berkomunikasi secara langsung. 

Tidak berhenti sampai di sana, perjalanan dilanjutkan menuju Edotel yang menjadi salah satu tujuan utama kedatangan beliau. Setelah meninjau dan mengobservasi edotel, Bapak Gubernur langsung diarahkan menuju  service room. Di sini Bapak Gubernur diservice oleh beberapa siswa, salah satu nya Muslimah yang ikut LKS tingkat Nasional tahun 2021. Sambil menikmati secangkir kopi dan makanan ringan, Bapak Gubernur kembali berinteraksi dengan siswa sekaligus guru pembina yang bertanggung jawab terhadap ruangan ini.

Moment hari ini tidak akan mudah dilupakan oleh warga SMKN 3 Pangkalpinang karena sejarah seperti ini tidak akan terulang dan sangat langka terjadi. Hal yang akan selalu diingat adalah sikap ramah dan kebapakan beliau ketika berinteraksi dengan siswa ataupun guru yang ditemui. 

Beliau tidak segan-segan mengingatkan kami para guru untuk mengajar dengan hati nurani. Beliau sempat berkata, "Siswa bukan anak kita, tapi perlakukan mereka seperti anak sendiri" Kalimat tersebut sangat berarti buat kami para guru karena  kalimat tersebut sangat sesuai dengan slogan dalam rangka menyambut Hari Guru Nasional ke 76 tanggal 25 November  2021 yaitu "Bergerak Dengan Hati Pulihkan Pendidikan" 

"Pendidikan bukan semata mengajarkan pengetahuan tapi bagaimana membentuk karakter siswa," lanjut beliau. Saya sangat sependapat dengan beliau karena belajar bisa dimana saja, tapi yang paling sulit dilakukan adalah bagaimana membentuk karakter siswa sehingga mereka bisa menjadi siswa yang berkarakter pancasila. Sulit? Sangat sulit. Selagi ada usaha dan niat serta pendekatan terhadap siswa, semoga saja mereka bisa menyadari nya secara perlahan karena segala sesuatu butuh proses.

Semoga kedatangan Bapak Gubernur bukan hari ini saja, tapi berkesinambungan sampai Edotel beroperasi kembali sampai menemui dan mengulangi masa keemasan kembali seperti yang terjadi beberapa tahun yang lalu. 

Kami seluruh warga SMKN 3 Pangkalpinang, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Gubernur yang telah meluangkan waktu untuk berkunjung, berinteraksi dengan siswa-siswi dan guru, serta  berkenan memberikan perhatian, nasehat, dan saran yang bersifat positif untuk kemajuan SMK Negeri 3 Pangkalpinang ke depannya. Semoga Sumber daya manusia baik guru maupun siswa meningkat terus menerus baik softskill maupun hardskill sehingga terwujudnya siswa yang kompeten di bidang masing-masing serta guru yang professional.


Bawa selasih dan buah anggur

Mangga dipetik dengan bergaya

Terima kasih bapak Gubernur

Semoga SMKN 3 makin jaya 


Pangkalpinang, 24 November 2021

Okmi Astuti

3 komentar:

  1. Sukses selalu SMK Negeri 3 Pangkalpinang,

    SMK Bisa SMK Hebat

    Si Amat ences sepatu baru
    segera di pakai di hari raya
    selamat dan sukses di hari Guru
    semoga berkah untuk kita semua.

    BalasHapus
  2. Keren ayuk...semoga kita bisa selalu menjadi guru yang mangajar dari hati

    BalasHapus
  3. Barakallah...ini yg namanya memanusiakan makhluk Allah, senantiasa mengajar menggunakan mata hati, sukses slalu bunda Okmi

    BalasHapus

Gadis pemalu dan sederhana kelahiran 41 tahun yang silam telah memilih tambatan hatinya "guru" sebagai profesi utama dalam nengaru...